Rakor Kesiapan Pemilu 2024 Tingkat Jabar, Iyos Somantri Pastikan Sukabumi Telah Siap

Rabu, 07 Februari 2024 - 15:45 WIB
Rakor Kesiapan Pemilu 2024 Tingkat Jabar, Iyos Somantri Pastikan Sukabumi Telah Siap
Rakor Kesiapan Pemilu 2024 Tingkat Jabar, Iyos Somantri Pastikan Sukabumi Telah Siap

TatarSukabumi.ID - Rapat koordinasi kesiapan penyelenggaraan Pemilu 2024 bersama Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, jajaran Forkopimda Pemprov Jabar, Ketua KPU, Ketua Bawaslu, Kepala BPBD se-Jabar, Kapolda Jabar, Pangdam III Siliwangi serta 27 kepala daerah kabupaten/kota se-Jawa Barat dilaksanakan di Sport Center Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu (07/02/2024).

Dalam kesempatan, Bey Machmudin menyatakan rakor ini sangat penting sebagai tindak lanjut dari deklarasi Jabar Anteng Pemilu 2024.

Bey menyebut, Jawa Barat menjadi salahsatu wilayah dengan jumlah pemilihan terbesar.

BACA JUGA : Kado Milangkala Paguyuban Lalana Banten Kidul Bagi Kemenangan Prabowo-Gibran

"Sampai hari ini pelaksanaan tahapan pemilu berjalan sangat baik.Tetapi kita selalu ingatkan lagi, berdasarkan Undang-undang, ASN, TNI/Polri harus netral dan mengawal pelaksanaan Pemilu yang jujur, dan damai harus dapat kita wujudkan sampai perhitungan suara nanti," ungkap Bey Machmudin Sport Center Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Rabu (07/92).

Sementara itu, Wakil Bupati, Iyos Somantri selepas acara menyatakan, sebagai bentuk komitmen Pemkab sukabumi memerintahkan seluruh Perangkat Daerah untuk berkoordinasi dalam rangka menjaga kondusifitas di Pemilu 2024 mendatang.

"Koordinasi harus terus dilakukan, kita inginkan pelaksanaan Pemilu di kabupaten Sukabumi berjalan sukses, langsung, umum, bebas, rahasia jujur dan adil" papar Iyos.

BACA JUGA : Paoji Nurjaman Siapkan Program Pembangunan di 4 Kecamatan Kabupaten Sukabumi

Wabup menegaskan, untuk kelancaran Pemilu, Pemkab Sukabumi telah memastikan distribusi logistik Pemilu telah sesuai.

Iyos juga memastikan keamanan proses distribusi, keamanan kotak suara sebelum hari pelaksanaan hingga pasca pemilihan dipastikan berjalan sesuai mekanisme dan ketentuan.

"Secara lintas sektoral kami secara intens memastikan keamanan surat suara termasuk memastikan kesiapan pelaksana,  di tempat pemungutan suara (TPS) terutama bagian yang memerlukan intervensi pemerintah daerah." tegas Iyos Somantri.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI