61.000 Pengungsi di 15 Kecamatan Korban Bencana Gempa Cianjur Butuh Bantuan Logistik Harian

Kamis, 24 November 2022 - 11:01 WIB
61.000 Pengungsi di 15 Kecamatan Korban Bencana Gempa Cianjur Butuh Bantuan Logistik Harian
61.000 Pengungsi di 15 Kecamatan Korban Bencana Gempa Cianjur Butuh Bantuan Logistik Harian

TatarSukabumi.ID - Update terkini korban terdampak bencana Gempabumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Kamis (24/11/2022).

Selain korban meninggal dunia dan luka, Badan Nasional Penanggulangan Bencana ( BNPB ) mencatat setidaknya 61.000 warga saat ini mengungsi menempati tenda tenda darurat.

Hal ini diungkap Richard Airlangga, selaku Staf Ahli BNPB / Koordinator Tenaga Ahli BNPB, saat ditemui TatarSukabumi.ID di Posko Pusat Bencana Kantor BPBD Kabupaten Cianjur.

"Data saat ini tercatat enam puluh satu ribu Pengungsi dari total 15 Kecamatan di Kabupaten Cianjur," ungkap Richard Airlangga kepada TatarSukabumi.ID, Kamis (24/11).

BACA JUGA : Operasi Kemanusiaan Pasukan Samapta Polres Sukabumi di Lokasi Bencana Gempa Cianjur

Richard menyebut BNPB bergerak cepat melakukan pendistribusian bantuan logistik di titik titik korban bencana.

Pagi ini pendistribusian sembako dilaksanakan ke 4 titik utama pengungsian.

"Dimana disana setiap satu titik ada pengungsi sekitar 2000-an, selain sembako kita juga sudah pasangkan tenda tenda darurat di lokasi tersebut," ungkap Richard.

BNPB membuat strategi alur pendistribusian logistik, hal ini dilakukan agar jenis bantuan terdata dan bisa tepat disalurkan.

BACA JUGA : Update Terkini Korban Gempa di Sukabumi 927 Rumah Rusak 1042 Jiwa Mengungsi

Menurut Richard, bagi masyarakat, NGO, Perusahaan, Kementrian maupun lembaga lain yang akan memberi bantuan diharapkan bantuan disalurkan ke Posko utama di Gedung Pendopo Bupati Cianjur

"Jadi kita membuat konsep satu pintu dalam penyaluran bantuan logistik sehingga bantuan yang masuk di 15 kecamatan ini bisa kita jangkau hingga ke ujung," kata Richard.

"Kita telah bikin SOP penyaluran, tadi malam kita sudah kumpulkan 15 Camat yang daerahnya terdampak, masing masing mereka akan mengupdate maksimal setiap hari jam 8 pagi, untuk kebutuhan harian pengungsi," sambung Dia.

"Sehingga kita setiap hari mengirimkan bantuan logistik sesuai kebutuhan harian agar tidak ada lagi masyarakat yang tidak terbantu oleh BNPB dan Tim Posko Penanggulangan Bencana," pungkasnya.(*)

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI