Pengusaha Dermawan Sumbang Ambulance Desa Mandrajaya Ciemas

Jumat, 04 Mei 2018 - 00:00 WIB

Pengusaha Dermawan Sumbang Ambulance Desa Mandrajaya Ciemas
Pengusaha Dermawan Sumbang Ambulance Desa Mandrajaya Ciemas


TatarSukabumi.ID - Pemerintahan Desa  Mandrajaya kini memiliki kendaraan Ambulance yang diperuntukan bagi warga Masyarakat Desa Mandrajaya Kecamatan Ciemas Kabupaten Sukabumi.

Kendaraan ambulance ini merupakan sumbangan pribadi seorang pengusaha yang diberikan langsung kepada Kepala Desa Mandrajaya bagi warga masyarakat sekitar.

BACA JUGA : Inilah Desa Yang Telah Menerima ADD dari 47 Kecamatan se-Kabupaten Sukabumi

Kepala Desa Mandrajaya, Agustina Abdul Hasanudin kepada TatarSukabumi.ID mengungkapkan, "Kebetulan didaerah kami ada salah satu investor, kita memohon bantuan jenis kendaran Ambulance, setelah lima hari dari sejak pengajuan alhamdulillah hari ini bantuan turun yakni satu unit kendaraan ambulance, yang pasti sangat bermanpaat bagi warga masyarakat desa kami," ungkap Kades Mandrajaya, Sabtu [28/4/2018].

Sebenarnya, Pemerintahan Desa Mandrajaya telah memiliki Program Kartu Mandrajaya Sehat (KMS), sebuah program kesehatan cuma cuma bagi warga masyarakat yang dicetuskan Kepala Desa dan bekerjasama dengan tim medis kesehatan yang kebetulan merupakan Istri kepala desa, "Demi memperlancar program kami yakni program kartu Mandra jaya sehat, tidak memilah yang kaya serta yang miskin, tetap kami mempriotaskan kesejahtraaan warga masyrakat melalui program tersebut," beber Kades.

BACA JUGA : Jemput Bola, Disdukcapil Sukabumi Rekam eKTP Pemula se-Kecamatan Gegerbitung

Tidak hanya peningkatan pelayanan bagi masyarakat, menurut Kades, pihak Pemerintahan Desa Mandrajaya terus berupaya bebenah diri baik insprastruktur maupun sarana penunjang lain bagi Masyarakat.

Hal ini di buktikan dengan tersedia nya mobil ambulance millik Desa untuk warga Mandra jaya, serta insfratuktur jalan mulai dibenahi, aku Kades.

"Seharusnya dari dulu desa Mandrajaya memiliki mobil ambulance karena desa kami termasuk desa siaga yang sangat perlu dengan kendaraan tersebut," pungkas Kades Mandra jaya.(*)

Reporter : Rudi Imelda / Editor : Dian Syahputra Pasi

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI