6 Pendaki Gunung Asal Jakarta di Gunung Salak Berhasil Dievakuasi

Senin, 10 September 2018 - 00:00 WIB

6 Pendaki Gunung Asal Jakarta di Gunung Salak Berhasil Dievakuasi
6 Pendaki Gunung Asal Jakarta di Gunung Salak Berhasil Dievakuasi

Proses evakuasi Pendaki Gunung Salak (10/9/2018)

TatarSukabumi.ID - Evakuasi 6 orang Pendaki Gunung asal Jakarta dilakukan Tim Volunteer Gunung Salak Taman Nasional Rescue Cicurug Cidahu.


Pelaksanaan evakuasi pendaki Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS) pada ketinggian 2211 Mdpl (Meter diatas permukaan laut) Jalur Salak, dilakukan pukul 09.05 WIB, Senin [10/9/2018].


BACA JUGA : Fakta di Balik Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Cikidang yang Tewaskan 21 Orang


Data yang diterima TatarSukabumi.ID dari anggota tim Rescue Mull dan Joemaly mengungkapkan jika ke-6 Pendaki berhasil dievakuasi.

Proses evakuasi Pendaki Gunung Salak (10/9/2018)


Seluruh Pendaki berhasil diturunkan, tidak ada korban jiwa atas kejadian ini namun 1 orang Pendaki terpaksa diturunkan dengan cara digotong diatas tandu dan dilarikan ke Puskesmas terdekat.


BACA JUGA : Pindahkan Travo PLN, Seorang Petugas Tersengat Listrik Diatas Atap Pabrik di Parungkuda


Informasi terhimpun, 6 Pendaki asal Jakarta masuk ke area pendakian pada hari Minggu (9/9/2018) ditengarai korban kehabisan tenaga (kelelahan) Untuk menuju puncak salak diketinggian 2211 Mdpl.


Hingga berita ini ditayangkan belum diterima secara jelas data keenam Pendaki yang dievakuasi oleh Tim Volunteer Gunung Salak Taman Nasional Rescue Cicurug Cidahu.(*)


Reporter : Rapik Utama
Editor : Dian Syahputra Pasi

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI