Warga Surade Tewas Tertimpa Truk Batu-bara di Parungkuda Sukabumi

Selasa, 30 April 2019 - 00:00 WIB

Warga Surade Tewas Tertimpa Truk Batu-bara di Parungkuda Sukabumi
Warga Surade Tewas Tertimpa Truk Batu-bara di Parungkuda Sukabumi

Pemotor tewas tertimpa truk di Sukabumi // Foto : Isep Panji

Pemotor tewas tertimpa truk di Sukabumi // Foto : Isep Panji


TatarSukabumi.ID - Kisah tragis menimpa pengendara sepeda motor jenis Honda Vario bernopol B 4353 TCI yang terlibat kecelakaan di Ruas Jalan Sukabumi - Bogor.


Sepeda motor yang dikendarai Kakak beradik warga Surade - Sukabumi tertimpa Truk Fuso bermuatan Batu bara tepat di Jalan Raya Ciutara Desa Pondokkaso Landeh Kecamatan Parungkuda Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, Sekira pukul 13.30 WIB siang tadi, Jumat (19/4/2019).


BACA JUGA : Kecelakaan Maut Jalan Sukabumi - Bogor, Truk Terguling Timpa Motor


Informasi yang berhasil dihimpun TatarSukabumi.ID satu orang dinyatakan tewas ditempat kejadian sementara satu lainnya dilarikan ke RS PMC Parungkuda.


Dari penuturan Kakak Korban yang berhasil lolos dari maut membeberkan, keduanya berangkat dari kampung halaman di Surade sekitar pukul 11.OO WIB siang.



Hamdani (21) Korban selamat dalam insiden ini mengaku tengah dalam perjalanan menuju arah Bekasi.


"Saya mau berjualan ke Bekasi bersama adik saya dan saya gak tahu tiba tiba mobil menimpa," ujar Hamdani saat ditemui awak media di klinik PMC Parungkuda, Jumat (19/4/2019).


BACA JUGA : SPBU Terbakar di Jalan Raya Sukabumi - Bogor


Sang adik meninggal dunia di tempat kejadian sementara sang kakak mengalami luka sobek pada bagian pelipis mata.


Informasi yang didapat TatarSukabumi.ID Korban meninggal dunia merupakan Suryani (17) warga kampung Parung RT 06/04 Desa Sukatani Kecamatan Surade kabupaten Sukabumi Jawa Barat.


Diketahui Suryani meninggal dunia akibat tertimpa tumpahan batu bara yang dibawa Truk Fuso bernopol D 9279 AE yang melaju dari arah Jakarta menuju Sukabumi.


Jenazah korban saat ini tengah menjalani visum luar di RSUD Sekarwangi Cibadak sementara sang Kakak menjalani perawatan di Rumah Sakit berbeda di Parungkuda. (*)


Reporter : Isep Panji
Editor : Dian Syahputra Pasi

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI