1230 Pelajar MAN 1 Cibadak Deklarasikan Milenial Road Safety Festival

Rabu, 06 Februari 2019 - 00:00 WIB

1230 Pelajar MAN 1 Cibadak Deklarasikan Milenial Road Safety Festival
1230 Pelajar MAN 1 Cibadak Deklarasikan Milenial Road Safety Festival


TatarSukabumi.ID - Sat Lantas Polres Sukabumi melakukan program kegiatan bertajuk Milenial Road Safety Festival (MRSF) menuju zero accident di Madrasah Aliah Negeri (MAN) 1 Cibadak Sukabumi.


Deklarasi Program MRSF kepada para pelajar MAN 1 Cibadak Sukabumi ini dilakukan di lapangan MAN 1 Cibadak diikuti 1.230 pelajar, Senin (28/1/2019).


BACA JUGA : Cegah Aksi Vandalisme, Polres Sukabumi Gelar Mural Mengangkat Isu Millenial Road Safety Festival


Kanit Dikyasa Polres Sukabumi Aiptu Nengah Ws memberikan penyuluhan Keamanan ketertiban dan kelancaran berlalulintas (kamtibcarlantas) kepada anak didik kelas 10,11 hingga kelas 12  MAN 1 Cibadak Sukabumi.

Dalam pemberian materinya Kanit Dikyasa mengajak seluruh Pelajar untuk tidak melakukan pelanggaran dengan mematuhi seluruh ketentuan dalam berkendara sebagai upaya meminimalisir tingkat kecelakaan dan menjaga keselamatan baik diri sendiri maupun merugikan pengguna jalan lainnya.


BACA JUGA : Tabrakan Maut di Cicurug Diduga Tabrak Lari, Alumnus 87 SMPN 1 Cicurug Minta Ketua DPRD Sukabumi Desak Kepolisian Tangkap Pelaku


"Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan, Keselamatan untuk kemanusiaan. Kegiatan ini sebagai upaya untuk menekan kejadian laka lantas dan sebagai upaya untuk menghimbau anak didik agar senantiasa waspada dan tetap hati hati dalam berkendaraan di jalan raya." tegas Aiptu Tengah Ws dihadapan seluruh Pelajar, Senin (28/1/2019).


Usai acara Kanit Dikyasa Polres Sukabumi Aiptu I Nengah Ws mewakili Sat Lantas Polres Sukabumi AKP Galih Bayu Raditya menyatakan kegiatan ini merupakan program Polres Sukabumi sebagai bentuk upaya menekan tingkat laka lantas di Sukabumi.


"Polres Sukabumi menghimbau Pelajar dan masyarakat untuk senantiasa waspada dan berhati hati dalam berkendara." tandasnya.(*)


Reporter : Rapik Utama
Editor : Dian Syahputra Pasi


TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI