Pembangunan Jalan Desa Cianaga Libatkan Warga Setempat

Kamis, 04 Oktober 2018 - 00:00 WIB

Pembangunan Jalan Desa Cianaga Libatkan Warga Setempat
Pembangunan Jalan Desa Cianaga Libatkan Warga Setempat

Pembangunan Jalan Desa Cianaga (22/9/2018) Foto : Asep M-Rhe / TatarSukabumi.ID


TatarSukabumi.ID - Pembangunan pengerasan dan rabat jalan desa sepanjang 550 meter dilaksanakan di Kampung Cikiara RT 09 RW 02 Desa Cianaga, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi.


Dari pantauan TatarSukabumi.ID dilokasi pembangunan, kegiatan ini ikut melibatkan tenaga kerja dari kalangan warga setempat melalui program padat karya, Sabtu [23/9/2018].


BACA JUGA : Situ Sukarame Sukabumi, dari Pemerintahan Kolonial Belanda Hingga Ikan Dewa dari Istana Bogor


Kepala Dusun II Cianaga, Ferry Ferdiansyah kepada TatarSukabumi.ID, menuturkan, program padat karya ini merupakan program Kementrian Ketenagakerjaan bekerjasama dengan anggota DPR RI, yang bertujuan untuk memperluas kesempatan kerja melalui kegiatan membangun sarana dan prasarana pedesaan.


Lebih lanjut Ferry mengungkapkan, sasaran kegiatan padat karya infrastruktur ini yaitu masyarakat yang belum bekerja dan pengangguran, meski bersifat sementara bukan pekerjaan reguler, "Yang penting ada kegotong-royongan dari warga untuk berpatisipasi dalam bentuk pekerjaan pengerasan dan rabat jalan ini," ujar Ferry, Sabtu (22/9/2018).


Pembangunan jalan ini menggunakan dana aspirasi rakyat dari salah satu anggota DPR-RI, "Jadi realisasi program ini merupakan atas usulan masyarakat," ungkapnya.(*)


Reporter : Asep M-Rhe
Editor : Dian Syahputra Pasi


TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI