Keterkaitan HUT Kabupaten Sukabumi dengan Tahun Politik

Kamis, 04 Oktober 2018 - 00:00 WIB

Keterkaitan HUT Kabupaten Sukabumi dengan Tahun Politik
Keterkaitan HUT Kabupaten Sukabumi dengan Tahun Politik

Hj Euis Widaningsih Wasepum DPD Partai Demokrat Provinsi Jabar - Foto : TatarSukabumi.ID


TatarSukabumi.ID - Sambut Hari jadi Kabupaten Sukabumi yang tahun ini akan digelar pada 1 Oktober 2018 seluruh Masyarakat antusias menyambut HUT untuk yang terakhir kalinya.


Mengapa menjadi HUT yang terakhir, setelah dilakukan kajian ulang sejarah Kabupaten Sukabumi oleh ahli sejarah sejak 1 tahun terakhir menghasilkan fakta baru hari jadi Kabaputan Sukabumi.


Setelah ditelaah melalui berbagai kajian hari jadi Kabupaten Sukabumi yang bermula jatuh pada 1 Oktober 1945, terhitung sejak tahun 2019 mendatang hari jadi Kabupaten Sukabumi akan bergeser dan ditetapkan menjadi 10 September 1870.


BACA JUGA : Kabupaten Sukabumi Juara Pidato Bahasa Inggris dan Bola Volly Pospeda VIII Tingkat Jabar


"Hal ini perlu disambut baik oleh seluruh elemen Masyarakat Kabupaten Sukabumi,  mengingat Sejarah tonggak lahirnya Kabupaten Sukabumi mempunyai nilai yang sangat berarti," ujar Hj Euis Widaningsih SE,MM kepada TatarSukabumi.ID, Minggu [30/9/2018].



Politisi wanita asal Partai Demokrat yang saat ini menjabat Wakil Sekretaris Umum DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Barat lebih jauh mengungkapkan, dengan bergesernya HUT Kabupaten Sukabumi diharapkan menjadi motifasi bagi segenap Jajaran Pemerintahan Daerah maupun oleh segenap elemen masyarakat, "Jika dihitung hari ini merupakan HUT yang ke-73, sedangkan tahun depan menjadi HUT ke-149 berarti kita meloncat 76 tahun kedepan,  dan semoga selama satu tahun ini, Pemerintah bisa mengimplementasikan peningkatan kemajuan dan pembangunan hingga 100% seiring dengan berlipatnya usia Kabupaten Sukabumi," ujar wanita asal Kecamatan Kabandungan.


BACA JUGA : Miris Jompo Disabilitas di Sukabumi Huni Rutilahu 3 Meter Dengan WC Tanpa Penghalang Disamping Kandang Kambing


Hj Euis Widaningsih SE,MM menegaskan, bukan hanya peran Pemerintah Daerah yang harus bisa menggenjot pembangunan di Sukabumi, namun lebih secara global, seluruh elemen Masyarakat dituntut bisa bersinergi dalam mewujudkan cita cita ini, "Seluruh sektor harus mampu bersinergi untuk menciptakan Sukabumi yang lebih baik," tandas Hj Euis Widaningsih SE,MM. 


Saat dikonfirmasi terkait tahun 2019 sebagai Tahun Politik, Hj Euis Widaningsih SE,MM mengungkapkan, "Jadikan tahun Politik ini sebagai ajang pembuktian, bertarung secara sportif, jadikan ajang lima tahunan ini sebagai ajang edukasi dan pendewasaan politik kepada Masyarakat, dan jangan dijadikan alasan dengan tahun Politik maka pembangunan tersendat, tapi buktikan dengan berlomba membangun Sukabumi yang lebih baik," ungkap Hj Euis Widaningsih SE,MM yang dalam tahun 2019 mendatang menjadi Calon Anggota Legislatif DPR-RI dari Partai Demokrat daerah pemilihan Kota/Kabupaten Sukabumi.(*)


Reporter : Rapik Utama
Editor : Dian Syahputra Pasi


TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI