Beberapa Kampung di Nagrak dan Ciambar Terancam Kekeringan, Ambil Air Hingga1 KM

Rabu, 18 Juli 2018 - 00:00 WIB

Beberapa Kampung di Nagrak dan Ciambar Terancam Kekeringan, Ambil Air Hingga1 KM
Beberapa Kampung di Nagrak dan Ciambar Terancam Kekeringan, Ambil Air Hingga1 KM

TatarSukabumi.ID - Meski belum memasuki musim Kemarau Panjang, beberapa wilayah di Kabupaten Sukabumi dilanda kekeringan.

Salahsatu wilayah yang saat ini dilanda kekeringan dan kekurangan air bersih dirasakan warga Kampung Ciganas  RT 03/ RW 02 Desa Munjul Kecamatan Ciambar Kabupaten Sukabumi - Jawa Barat.

BACA JUGA : Kecamatan Cicurug dan Cidahu Terancam Kekeringan, Pemda Sukabumi Gelar FGD

Hal ini dirasakan Eundin (23) warga Kampung Ciganas Desa Munjul Kecamatan Ciambar yang setiap harinya harus menempuh jarak hingga 1 Kilometer untuk mendapatkan air bersih.

Eundin mengaku meminta air ketetangga kampung untuk keperluan memasak hingga minum meski harus rela menggunakan jerigen air dan menempuh jarak yang cukup jauh.

Eundin kepada TatarSukabumi.ID mengungkapkan, "Selama musim kemarau ini, sumur dirumah tidak lagi jernih dan kering sudah lama disini tidak turun hujan," keluh Eundin, Jumat [6/7/2018].

BACA JUGA : Nasabah Adukan Astra Credit Companies - ACC Sukabumi ke BPSK

"Makanya saya ambil tiap hari ke lokasi air warga tetangga. Hampir tiap tahun jika sumur sudah tak ada air warga berbondong bondong ke sumber air milik warga yang sumber air jernihnya masih ada," beber Eundin.

Dari pantauan TatarSukabumi.ID lahan bekas Pabrik Gula Aren yang terletak di Kampung Ciganas Desa Nagrak Utara Kecamatan Nagrak menjadi langganan ratusan warga dari berbagai daerah dikala musim kemarau.

BACA JUGA : Bupati Sukabumi : Opini WTP atas Kerjasama Pemerintah Daerah dan DPRD

Hal serupa dialami Rudi (30) warga kp Ciganas juga mengambil air mulai dari pagi hingga sore hari tiap hari untuk keperluan memasak dan minum kadang dipakai mandi.

"Harapan Saya pihak pemerintah membuat saluran air dan sumur bor agar mengambil air tidak terlalu jauh sampai 1 Kilometer," pinta Rudi.

"Sumber air ini di gunakan warga dua Kecamatan Nagrak dan Kecamatan Ciambar," pungkasnya.(*)

Reporter : Isep Panji
Editor : Dian Syahputra Pasi

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI