Kapolres Sukabumi : Dibutuhkan Pengamanan Khusus Untuk Wilayah Ciletuh

Jumat, 04 Mei 2018 - 00:00 WIB

Kapolres Sukabumi : Dibutuhkan Pengamanan Khusus Untuk Wilayah Ciletuh
Kapolres Sukabumi : Dibutuhkan Pengamanan Khusus Untuk Wilayah Ciletuh


TatarSukabumi.ID - Wisata Geopark Ciletuh merupakan salah satu destinasi wisata kelas internasional yang menjadi unggulan Sukabumi khususnya dan Jawa Barat pada umumnya.

Kawasan Geopark Ciletuh dengan luas mencapai 128 ribu hektare mencakup 8 Kecamatan dan 74 Desa merupakan wilayah yang cukup luas yang telah ditetapkan oleh Unesco sebagai satu satunya taman bumi di Jawa Barat, sehingga sangat dibutuhkan penanganan khusus, seperti diungkapkan Kapolres Sukabumi AKBP Nasriadi, "Dibutuhkan pengamanan khusus untuk wilayah Ciletuh ini," ungkap Nasriadi.

BACA JUGA : Bupati Sukabumi Buka Geo Colour fun Run Geopark Ciletuh

Kapolres Sukabumi menambahkan, "Kita akan memantau perkembangan alam, kita akan melakukan penindakan terhadap mereka mereka yang melakukan kerusakan alam seperti pembangunan tambang ilegal disekitar Geopark Ciletuh, Ilegal logging, pemburuan liar. kita akan pantau dan monitor, " tegas Kapolres usai pelaksanaan penanaman pohon dalam acara Geo Colour Fun Run Geopark Ciletuh dipantai Palangpang, Ciwaru, Kecamatan Ciemas Minggu [15/4/2018].

Nantinya diharapkan Geopark Ciletuh akan menjadi Ratu dan Primadona wisata kelas internasional di Jawa Barat.

BACA JUGA : Wakapolri Ancam Ganti Pimpinan Polisi di Daerah Yang Tidak Serius Tangani Miras Oplosan

Kapolres telah berkoordinasi dengan Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Sukabumi untuk membangun Pos Pantau, "Jadi disini nanti ada pos Polisi untuk memantau masyarakat yang berkunjung kesini terutama dihari weekend," tuturnya.

Reporter : Rapik Utama / Editor : Dian Syahputra Pasi

TERPOPULER

SUKABUMI TERKINI